7 Rekomendasi Marmer Import Terbaik untuk Interior Rumah Anda

Anda menginginkan pelapis lantai dengan warna dan pola beragam? Marmer import merupakan salah satu jenis batuan yang memenuhi kriteria tersebut. Meski harganya relatif mahal, penutup interior ini memiliki motif indah.

Marmer import mampu menciptakan kesan classy pada hunian, tanpa meninggalkan sisi klasiknya. Lantas, marmer mana saja yang paling direkomendasikan untuk lantai rumah? Nah, Anda bisa memilih salah satu dari ketujuh tipe berikut ini.

1.       Pesona Natural dari Marmer Statuario Classico

Anda punya rumah dengan desain minimalis? Supaya terlihat lebih luas dan lega, bisa menyiasati dengan memasang marmer statuario classicoMarmerimport yang berasal dari Italia ini memiliki warna dasar putih. Permukaannya dihiasai veinage abu-abu nan teduh.

Kombinasi kedua warna tersebut menghasilkan kesan elegan dan klasik. Pun tampak mengilap karena diproses melalui finishing polished. Jika disandingkan dengan perabot maupun corak interior, marmer ini bisa menciptakan suasana nyaman.

2.       Marmer Import Carrara, Kilau Putih yang Mewah dan Abadi

Marmer carrara berasal dari Italia, tepatnya kawasan galia di Toscana. Karena berbahan batuan metamorfosis yang tersusun atas kalsit, pelapis ini tampak murni. Selain itu, kilau putihnya memberikan kesan classy dan abadi.

Penggunaan marmer import ini cukup beragam; dari mulai dinding hingga perabot rumah tangga. Anda juga dapat memasang marmer carrara pada permukaan meja makan. Soal motif, tersedia yang berurat lembut dan tegas dengan warna dasar putih.

3.       Kemewahan Hitam dari Marmer Nero Marquina

Siapa bilang, motif hitam tidak cocok untuk interior ruangan? Justru, warna tersebut mengesankan ketegasan, kekuatan, serta kesolidan dalam sebuah hunian. Karakter ini pun menonjolkan sisi elegan dan berkelas.

Anda berminat menerapkan warna tersebut pada lantai? Marmer nero marquina bisa mewujudkannya. Marmer import dari Spanyol ini diselimuti warna hitam pekat dengan urat putih nan lembut. Pun cocok dijadikan sebagai pelapis artworkcountertop, meja makan, serta anak tangga.

4.       Warna Putih Sempurna dari Marmer Volacas

Volacas merupakan marmer import dari Yunani yang dikemas secara sempurna. Pelapis ini dibalut dengan warna putih. Sangat cocok diterapkan untuk meja, lantai, serta dinding.

Dari sisi psikologi, warna putih memunculkan kesan segar dan bersih. Pun bisa menciptakan nuansa tenang, sejuk, serta luas. Menerapkan marmerimport volacas pada dinding, akan membuatnya terlihat tinggi.

Marmer volacas telah melewati proses pemolesan (polished). Karena itu, tampilannya lebih halus dan lembut. Untuk produksi, marmer ini dibuat dalam bentuk random slab sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

5.       Marmer Mocca Cream, Kehangatan Sempurna untuk Ruangan Anda

Mendapatkan hunian nyaman merupakan impian setiap orang. Salah satu upaya untuk mewujudkannya, yaitu dengan menggunakan lantai berbahanmarmer import mocca cream. Polesan warna dominan krem, menjadikan ruangan terasa hangat, tampak lembut, serta melukiskan nuansa klasik.

Marmer import asal Portugal ini bisa dibuat dengan berbagai macam teknik, semisal polished, asahan, serta pahatan. Selain digunakan sebagai lantai,mocca cream juga dapat dijadikan kusen jendela atau pintu, dinding, medali, dan countertops.

6.       Seputih Salju, Inilah Marmer Snow White

Satu lagi pilihan marmer import putih; snow white Warnanya sempurna dengan lapisan motif berbentuk seperti salju. Sedikit guratan abu-abu di permukaan marmer menambah kesan alami.

Marmer snow white cocok untuk lantai di ruang tamu, teras, serta lobi. Dengan proses yang detail, pelapis ini tampak berkilau dan memukau. Selain itu, pun lebih awet, mudah dibersihkan, dan aman dari keretakan.

7.       Marmer Nero Absolute Black, Keanggunan yang Berkelas

Nero absolute blackmarmer import yang didominasi warna hitam tanpa motif. Cocok dijadikan pelapis lantai kamar mandi, dapur, ataupun teras. Pun bisa dikombinasikan dengan interior hunian berpola cerah.

Marmer ini diproduksi oleh Cina, Italia, India, serta beberapa negara di kawasan Afrika. Penjualannya dalam bentuk slab dan satuan persegi. Masing-masing lembaran marmernya berukuran tebal sekitar 1,8-2 cm.

Demikian ulasan tentang jenis-jenis marmer import yang dapat dipakai sebagai dekorasi hunian. Supaya marmer lebih tahan lama, lakukan perawatan secara intensif, juga hindarkan dari cairan asam yang bisa merusaknya. Yuk, segera temukan marmer pilihan Anda untuk memperindah rumah!

 

Segera hubungi kami di 0813-1625-6080 (Neni) atau Chatting melalui WhatsApp di 0813-1625-6080, kami selalu siap memberikan berbagai masukan untuk mengaplikasikan marmer di rumah, kantor, gedung atau apapun properti yang Anda miliki.

Leave a Reply